"Biasanya, saya saat ini harus melatih tubuh secara intensif."
"Sekarang saya harus fokus pada rehabilitasi."
"Namun, saya yakin bahwa fisik saya akan kembali lebih kuat dari sebelumnya."
"Saya membuat kemajuan yang sangat baik."
"Saya merasa lebih baik setiap hari, bahkan jika tulang belum sepenuhnya terkonsolidasi. Saya butuh sedikit kesabaran," pungkas pembalap dengan nomor start 64.
Kisah yang dialami Mario Aji ini tentunya mengingatkan penggemar terhadap apa yang terjadi pada pembalap kelas utama, Marc Marquez.
Marc Marquez juga batal menjalani gelaran MotoGP Algarve karena cedera yang didapatkannya saat latihan.
Seperti halnya Mario Aji, Marquez juga mengalami kendala dalam proses persiapan jelang gelaran MotoGP 2022.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar