Dua dari tiga lawan sang raja tinju dunia adalah mantan juara WBO, Billy Joe Saunders, dan eks kampiun IBF, Caleb Plant.
Dari tiga pertarungannya itu, Alvarez hanya mendapatkan bayaran 34 juta dolar AS atau sekitar 487 miliar rupiah.
Tidak heran walaupun masih dicap sebagai petinju abal-abal, nama Jake Paul kini sangat menarik di mata jagoan-jagoan lain.
Terbukti dia memang mampu mendatangkan banyak uang dengan statusnya sebagai idola generasi muda saat ini.
Paul sendiri semakin jemawa mengobarkan permusuhan dengan UFC.
Belakangan Paul kian rajin menyerang Bos UFC, Dana White, soal rendahnya bayaran petarung di organisasi promotor MMA itu.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Forbes |
Komentar