Hasil UFC Vegas 47 - Samakan Dia dengan Khamzat Chimaev, Shavkat Rakhmonov Habisi Lawan Lagi

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 6 Februari 2022 | 08:56 WIB
Shavkat Rakhmonov melepaskan tendangan berputar yang mengawali kemenangannya atas Carlston Harris di UFC Vegas 47, Minggu (6/2/2022).
TWITTER
Shavkat Rakhmonov melepaskan tendangan berputar yang mengawali kemenangannya atas Carlston Harris di UFC Vegas 47, Minggu (6/2/2022).

Sementara itu, Tresean Gore berada di tim lawan yang dilatih Alexander Volkanovski.

Battle dan Gore seharusnya bertemu pada laga final yang berlangsung di UFC Vegas 35 pada 28 Agustus lalu.

Namun, Gore mundur dari pertarungan dan digantikan Gilbert Urbina.

Battle memenangi pertarungan tetapi rasanya masih mengganjal karena dia tidak bertemu lawan aslinya.

Di UFC Vegas 47, Bryan Battle akhirnya dipertemukan dengan Tresean Gore.

Berduel 3 ronde penuh, Battle sukses menuntaskan pertanyaan siapa pemenang tulen dari The Ultimate Fighter 29.

Battle dinyatakan menang angka mutlak 29-28, 29-28, 29-28.

Baca Juga: Hasil UFC 254 - Lebih Seram dari Khabib, Jagoan Ini Habisi Samsak Khamzat Chimaev

Di kelas berat ringan, Brendan Allen menghabisi jagoan veteran, Sam Alvey, dengan kuncian rear-naked choke pada ronde kedua.

Sam Alvey memang belakangan menjadi spesialis jagoan kalah.

Kemenangan terakhirnya didapatkan hampir 4 tahun silam.

Alvey kalah 6 kali dan imbang sekali dalam 7 pertarungan terakhirnya.

Brendan Allen pun tidak mengalami kesulitan untuk mengalahkannya.

Sebuah pukulan kiri dari Allen menjatuhkan Alvey.

Allen kemudian melanjutkan aksinya dengan mencekik Alvey dari belakang dan menyudahi perlawanan sang jagoan veteran.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN, Mola TV, UFC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X