Tetapi, dari pernyataan Gustafsson bahwa Chimaev berlatih lebih gila dari seorang penantang juara, bisa diyakini bahwa dia sudah siap bertarung sampai 5 ronde.
Chimaev dikabarkan akan bertarung lagi pada 9 April mendatang melawan Gilbert Burns.
Namun, duel ini tak kunjung diresmikan dan diumumkan oleh UFC.
Baru-baru ini muncul laporan bahwa Chimaev memiliki masalah soal visa Amerika Serikat.
Pada pertengahan Januari lalu, Chimaev ditolak masuk ke Amerika Serikat.
Itu sebabnya UFC tidak bisa meresmikan pertarungan Chimaev vs Burns.
Saat ini Chimaev sedang berlatih di sasana Muay Thai Tiger di Thailand.
Kalau masalah visa ini tak terselesaikan, mungkin Chimaev harus menunggu sampai UFC menggelar event di luar Amerika Serikat.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | essentiallysports.com |
Komentar