Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bertahan atau Hengkang dari Suzuki di MotoGP, Begini Keputusan Joan Mir

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 2 Maret 2022 | 08:30 WIB
Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir dan Alex Rins, dalam sesi pemotretan untuk peluncuran tim menjelang MotoGP 2022.
WWW.SUZUKI-RACING.COM
Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir dan Alex Rins, dalam sesi pemotretan untuk peluncuran tim menjelang MotoGP 2022.

JUARA.NET - Masa depan juara dunia MotoGP 2020, Joan Mir, mendapatkan sedikit titik terang menjelang pembukaan musim baru.

MotoGP 2022 bakal dibuka pada akhir pekan ini dalam seri pertama yang berlangsung di Sirkuit Losail, Qatar.

Pembalap Suzuki Ecstar yang merupakan juara dunia MotoGP 2020, Joan Mir, dirumorkan menatap musim baru dengan ketidakpastian.

Kontrak Joan Mir akan habis pada ujung musim MotoGP 2022 dan dia disebut-sebut sudah mulai bernegosiasi dengan tim lain.

Joan Mir dikabarkan kecewa terhadap performa Suzuki yang tidak bisa bersaing dengan Ducati dan Yamaha pada MotoGP 2021.

Baca Juga: Fabio Quartararo Boleh Juara MotoGP 2021, tetapi Marc Marquez Masih Jadi Mangsa Utama Joan Mir

Sebagai juara dunia musim sebelumnya, Joan Mir hanya 6 kali finis podium dan tidak pernah memenangi seri pada MotoGP 2021.

Honda dan Yamaha disebut-sebut sudah mulai mendekati Joan Mir.

Honda mencari pengganti Pol Espargaro atau malah pembalap utama suksesor Marc Marquez yang mengalami kesulitan pada musim 2020 dan 2021.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Tuttomotorioweb.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X