"Banyak sekali teman yang meneruskan pesan itu kepada saya," cerita Gegard Mousasi.
Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Beberkan Sosok Jagoan MMA yang Paling Kuda Hitam
"Tentu saja saya juga membacanya," sambung petarung yang juga pernah berkompetisi di UFC itu.
Disebut Khabib sebagai petarung MMA yang paling sering diremehkan, Mousasi merasa senang.
Membenarkan klaim dari Khabib, Mousasi merasa dirinya memang kurang mendapatkan panggung sehingga layak disebut kuda hitam.
"Saya sungguh menghargai komentar ini karena saya juga merasakan hal yang sama," eks jagoan UFC berjulukan The Dreamcatcher itu.
"Sekarang saya sudah semakin mendapatkan panggung," imbuhnya.
Menariknya, Mousasi memilih tetap membumi di balik sanjungan Khabib.
Kendati jadi juara Bellator, Mousasi tetap tak mau mendeklarasikan diri sebagai petarung terbaik kelas menengah.
"Tetapi, saya harus jujur bahwa saya tidak pernah merasa jadi petarung terbaik di kelas menengah," tuturnya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Twitter, Sportskeeda.com |
Komentar