Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UFC Columbus - Khabib versi Raksasa Mengerikan, Mantan Polisi Tetap Haus KO

By Fiqri Al Awe - Rabu, 23 Maret 2022 | 17:15 WIB
Petarung UFC, Curtis Blaydes (atas) dalam pertarungannya melawan Alexander Volkov (bawah) pada UFC Vegas 3, Minggu (21/6/2020).
INSTAGRAM @UFC
Petarung UFC, Curtis Blaydes (atas) dalam pertarungannya melawan Alexander Volkov (bawah) pada UFC Vegas 3, Minggu (21/6/2020).

Kamampuan hebat Blaydes dalam memposisikan diri untuk menyudahi pertarungan meski lawan masih sehat sangat disoroti oleh Daukaus.

"Saya kira ini akan menjadi duel yang bertempo tinggi," tutur jagoan UFC yang juga mantan polisi tersebut.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 45 - Gebuk Mantan Polisi, Derrick Lewis Jadi Raja KO Sejati

"Curtis tidak akan berhenti menekan dan membuat pertarungan tetap berjalan sesuai temponya."

"Dia tipe yang lebih menenggelamkan lawannya, membuat saya tak bisa bergerak karena posisinya sehingga wasit bisa menghentikan duel meski saya masih prima," tambah Daukaus.

Kendati Khabib raksasa begitu mengerikan, Daukaus tetap optimistis menyongsong UFC Columbus.

Apalagi motivasi Daukaus bertambah karena mengalahkan Blaydes bakal mengatrol posisinya pada ranking kelas berat.

"Saya datang ke duel ini dengan rasa percaya diri," tegasnya.

"Saya yakin bisa mengalahkannya."

"Saya pergi ke sana dan meng-KO Curtis Blaydes. Itu artinya saya akan merebut posisi lima besar miliknya," pungkas Daukaus yang kini duduki ranking ke-9 di kelas berat UFC.

Baca Juga: Khabib versi Raksasa Pede Jadi Lawan Paling Mengerikan untuk Jon Jones

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X