Sekarang, sekali menang dan sekali finis di posisi kedua dalam dua balapan pertama semakin menunjukkan peningkatan yang dibuat oleh KTM.
Pabrikan motor dari Austria itu seperti sudah semakin menemukan motor yang bisa diandalkan dan sanggup bersaing dengan mesin-mesin ganas dari Jepang serta Italia.
"Ini adalah hasil dari kerja keras semua orang di garasi kami."
"Mereka di Austria yang terus mengembangkan motor tentu saja juga berperan besar," kata Manajer Tim KTM, Francesco Guidotti.
"Mungkin terlalu dini mengatakan musim ini adalah kesuksesan bagi kami."
"Tetapi, start bagus ini jelas adalah pertanda baik."
"Kami akan lanjut bekerja dari seri satu ke seri lainnya," ujar Guidotti seperti dikutip Juara.net dari Tuttomotoriweb.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | tuttomotoriweb |
Komentar