O'Malley lantas menganggap Tom Aspinall sebagai masalah nyata bagi divisi Francis Ngannou itu.
"Tom Aspinall menjatuhkan Alexander Volkov dan menguncinya seperti itu."
"Dia masalah nyata bagi kelas berat."
"Dia seperti raksasa yang atletis, " kata Sean O'Malley seperti dilansir Juara.net dari Sportskeeda.
Sebenarnya ada petarung kelas berat yang juga membuat lompatan besar seperti Tom Aspinall.
Petarung tersebut adalah jagoan yang suka berselebrasi dengan minum bir dari sepatu, Tai Tuivasa.
Lompatan yang dilakukan Tuivasa bahkan lebih besar daripada yang dilakukan Aspinall.
Tai Tuivasa yang sebelumnya berada di peringkat ke-11 langsung meroket ke urutan ke-3.
Posisi ini didapatkannya usai membuat KO Derrick Lewis yang saat itu berstatus petarung peringkat ke-3 di UFC 271.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sportskeeda |
Komentar