Akhirnya, Kara-France dinyatakan menang angka mutlak.
Kai Kara-France pun sukses memberikan kekalahan pertama pada Askar Askarov sekaligus menyetop laju rivalnya itu untuk memperoleh laga perebutan titel.
Kara-France sendiri kini jadi sedang dalam 3 kemenangan beruntun.
Sebelum Askarov, Kara-France juga sukses mengalahkan dua jagoan elite lainnya, yakni Rogerio Bontorin dan Cody Garbrandt.
Tiga pertarungan lain yang mengawali main card UFC Columbus juga diakhiri dengan perhitungan angka.
Marc Diakiese mengalahkan Vlacheslav Borshchev 30-27, 30-27, 30-27 di kelas ringan.
Di kelas welter, Neil Magny menang split decision atas Max Griffin dengan skor 29-28, 28-29, 29-28.
Kemenangan split decision dengan skor 29-28, 28-29, 29-28 juga diperoleh Bryan Barberena dalam duel seru melawan Matt Brown di kelas welter.
KAI KARA-FRANCE TAKES THE W ON HIS BIRTHDAY ????
[ @KaiKaraFrance | #UFCColumbus ] pic.twitter.com/uSKy8OFa9v
— UFC (@ufc) March 27, 2022
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ESPN, Mola TV, UFC |
Komentar