Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil MotoGP Argentina 2022 - Akhiri Puasa 18 Tahun, Aleix Espargaro Berbuka di Argentina

By Reinaldo Suryo Negoro - Senin, 4 April 2022 | 01:52 WIB
Aleix Espargaro membawa Aprilia meraih pole position di MotoGP Argentina 2022
Twitter.com/Racesport
Aleix Espargaro membawa Aprilia meraih pole position di MotoGP Argentina 2022

Terpisah dari persaingan di depan, Bagnaia mencoba mengambil alih rekannya sesama murid Valentino Rossi, Luca Marini.

Pada putaran ke-12, Jorge Martin berhasil menjauhkan jaraknya dari Aleix Espargaro menjadi 0,5 detik.

Baca Juga: MotoGP Argentina 2022 - Kena Penalti, Jack Miller Merasa Digembosi

Bagnaia akhirnya berhasil mengalahkan adik Valentino Rossi dan menduduki posisi ketujuh.

Pada putaran ke-15, Pol Espargaro yang sedang berusaha masuk posisi ketiga malah tergelincir kala memasuki tikungan 2.

Aleix Espargaro berhasil mendekatkan diri dengan Jorge Martin di putaran ke-17.

Aleix Espargaro sempat berhasil menyalip Jorge Martin di putaran ke-20 namun malah melebar sehingga Martin dengan mudah mengambil posisinya.

Fabio Quartararo yang sempat terseok-seok kini masuk ke posisi 8.

Di tempat terpisah, Aleix Espargaro akhirnya berhasil benar-benar mengambil posisi pemimpin balapan dari Jorge Martin di usaha ketiganya.

Lap terakhir, Aleix Espargaro masih nyaman berada di posisi terdepan sedangkan Bagnaia yang akhirnya berhasil mengalahkan Maverick Vinales merangsek ke peringkat lima.

Aleix Espargaro sukses mengakhiri balapan sebagai pemenang MotoGP Argentina 2022.

Aleix Espargaro akhirnya menyudahi puasa 18 tahun tanpa kemenangan sejak dia melakoni debut Grand Prix pada tahun 2004.

 

Hasil Race MotoGP Argentina 2022
MotoGP.com
Hasil Race MotoGP Argentina 2022

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Fox Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X