Baca Juga: Hasil Kualifikasi Moto3 Amerika 2022 - Dua Murid Valentino Rossi Adu Cepat, Mario Aji Parkir
“Sudah sulit dalam kualifikasi tahun lalu melawan Ducati. Kualifikasi bukanlah keahlian kami. Tetapi, tujuan saya adalah berada di salah satu dari dua baris pertama," kata Marquez dikutip dari Paddock GP.
Marquez mengatakan bahwa situasi saat ini tidak pernah dirinya sangka bahwa Ducati akan mendominasi.
Ducati selalu berhasil melakukan pekerjaan luar biasa dalam 3 seri sebelumnya.
Paling tidak satu pembalap Ducati selalu berhasil finis di podium.
Marquez juga mengatakan bahwa melakukan start dari baris ketiga adalah gambaran seberapa sulit dirinya saat ini.
Namun Marquez tidak mau terlarut dalam keterpurukan ini. Meski tidak 100 persen, dirinya merasa harus segera bersaing.
"Jika penglihatan masih terganggu, saya tidak akan bisa mengemudi secepat itu. Saya memberi tahu tim situasi ini."
"Jangan tanya saya tentang kesehatan. Jika memiliki masalah, saya akan memberi tahu mereka."
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Paddock-GP.com |
Komentar