"Karena hal itu sepertinya bisa benar-benar terjadi," sambung jagoan UFC berjulukan The Nigerian Nightmare itu.
Baca Juga: Pecundangi Gilbert Burns, Pelatih Akui Khamzat Chimaev Baru Pamerkan 30 Persen Kesangaran
Usman sendiri tentu sangat menghormati sosok Chimaev sebagai calon penantangnya.
Penampilan luar biasa Chimaev waktu mengalahkan Burns bahkan sudah lulus penilaian Kamaru Usman.
"Dia sudah berada di sana, dia bertarung melawan penantang ranking 2, dan dia menang," kata Usman.
"Maka dari itu, sangat sulit bagi saya jika ingin menolaknya."
"Bukan karena saya pikir dia belum layak, bukan. Karena dia berada di posisi sekarang setelah mengalahkan Gilbert Burns."
"Jika duel itu memang yang akan terjadi, maka saya siap melakoninya. Jika bukan, berarti memang bukan," imbuh jagoan UFC asal Nigeria tersebut.
Kendati demikian, Usman tidak serta-merta ingin segera melawan Chimaev.
Misi Kamaru Usman saat ini adalah mengalahkan jagoan asal Inggris, Leon Edwards, terlebih dahulu.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | tmz.com, MMAFighting.com |
Komentar