Pasalnya, sejauh ini Yamaha memang tampil kurang ganas.
Dari empat seri yang telah digelar, prestasi terbaik Yamaha adalah tempat ke-2 pada seri di Indonesia.
Baca Juga: Begini Dampak Baik Tahun Kontroversial dengan Yamaha buat Maverick Vinales
Selain itu, Fabio Quarararo praktis jadi satu-satunya pembalap yang bisa diandalkan Yamaha.
Bagaimana tidak? Seluruh hasil terbaik tim Yamaha dicetak atas nama pembalap asal Prancis tersebut.
Tandem Quartararo, Franco Morbidelli, sendiri hanya bisa mengamankan tempat ke-7 di Indonesia sebagai hasil terbaiknya.
Di sisi lain, Andrea Dovizioso dan Darryn Binder kompak selalu finis di luar 8 besar.
Dovizioso bahkan lebih buruk lagi mengingat ia belum pernah masuk 10 besar sama sekali.
Baca Juga: Tak Bisa Balapan untuk Menang, Fabio Quartararo Masih Frustrasi pada Motor Yamaha
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar