"Saya bersedia mempertaruhkan rumah saya."
"Dillian Whyte akan membuat KO Tyson Fury."
"Tyson adalah kawan saya. Tetapi, saya tahu dia mendengarkan."
"Dia akan dibuat KO," kata Derek Chisora seperti dilansir Juara.net dari Boxingscene.
Chisora sendiri tercatat pernah bertarung dengan dua petinju yang akan berlaga nanti.
Chisora bahkan sudah melawan Tyson Fury dan Dillian Whyte masing-masing sebanyak dua kali.
Akan tetapi, Derek Chisora selalu berakhir sebagai pecundang saat bersua dua monster tersebut.
Nasib yang lebih buruk memang dialami Derek Chisora kala melakoni duel kedua kontra Dillian Whyte.
Dalam pertarungan pada tahun 2018 itu, petinju bertinggi badan 1,88 meter dibuat tamat dengan pukulan KO Dillian Whyte di ronde ke-11.
Berbeda dari laga kedua melawan Dillian Whyte, Derek Chisora dipaksa menyerah oleh Tyson Fury lewat penghentian wasit pada 2014.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Boxing Scene |
Komentar