Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Spanyol 2022 - Habis Finis Terbaik di Portugal, Andrea Dovizioso Incar 10 Besar

By Febri Eka Pambudi - Jumat, 29 April 2022 | 09:00 WIB
Andrea Dovizioso siap panaskan persaingan di MotoGP Spanyol 2022.
MOTOGP
Andrea Dovizioso siap panaskan persaingan di MotoGP Spanyol 2022.

"Akan sangat penting untuk maju karena kami ingin naik ke papan tengah dan kami perlu memperbaiki posisi start,” katanya lagi.

Baca Juga: Arah Motor Ducati Tak Menentu, Adik Valentino Rossi Sarankan Rekannya Pakai Metode ala Formula 1 dan Sepak Bola

"Tempat yang lebih baik di grid awal akan berdampak signifikan pada balapan."

Semangat Dovi dalam menyambut MotoGP Spanyol 2022 tentu diamini oleh bos tim WithU Yamaha RNF, yakni Razlan Razali.

Menurutnya sangat wajar jika setelah balapan di Portimao, Dovizioso menargetkan masuk 10 besar.

"Jerez secara tradisional menjadi trek yang bagus untuk Yamaha dan itu adalah trek lain di Eropa di mana semua orang akan menjadi cepat." 

"Kami ingin melanjutkan kemajuan dengan Andrea. Target kami finis di 10 besar dan kompetitif,” kata bos asal Malaysia itu.

Sejauh gelaran seri MotoGP 2022, Dovi baru mengumpulkan 8 poin dan menempatkannya di urutan 20 di klasemen.

Hal ini berdampak pada posisi tim satelit Yamaha dalam klasemen tim.

WithU Yamaha RNF hanya berada di posisi 12 dengan 14 poin dan semakin jauh dari tim pabrikan.

Hal inilah yang membuat Razali resah dan meminta Dovi untuk segera memangkas jarak tersebut.

"Sebagai tim, kami tertinggal banyak poin dan kami ingin mencetak angka sebanyak-banyaknya agar bisa memperbaiki posisi di klasemen,” ingat Razali.

Baca Juga: Kasus Mirip Jack Miller, Jorge Martin Beberkan Masalah Motor Ducati

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Paddock-GP.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X