Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jagoan Veteran Kritik Petarung UFC Sekarang Banyak Maunya dan Malas

By Febri Eka Pambudi - Jumat, 6 Mei 2022 | 08:00 WIB
Petarung UFC, Donald Cerrone buka suara soal isu gaji para petarung UFC
TWITTER/ @COWBOYCERRONE
Petarung UFC, Donald Cerrone buka suara soal isu gaji para petarung UFC

"Kemudian mereka berhasil masuk ke UFC dan mereka berpikir seperti: 'Oh, saya sudah di sini'. Mereka lalu mulai malas berlatih."

Baca Juga: Jorge Masvidal Pasang Badan, Siap Gebuk Jagoan yang Bikin Khamzat Chimaev Babak Belur

"Mereka bukan lagi pembunuh, mereka tidak lagi menjalankan apa yang perlu dilakukan untuk menjadi penghibur dan orang yang membuat UFC ingin merekrut mereka."

Hal tersebut berbeda dari apa yang dilakukan oleh petarung berusia 39 tahun itu.

Sebagai seorang petarung, Cerrone hanya akan fokus untuk melakoni laga selanjutnya yang tersisa.

Cerrone juga menegaskan bahwa dia sangat tidak peduli tentang pendapat para pengamat mengenai gaji.

"Saya di sini untuk meninggalkan warisan. Ini hanya untuk saya, yang bahkan terasa lebih keren."

"Saya tidak perlu khawatir tentang harus mengesankan siapa pun lagi."

"Itu sudah selesai. Saya tidak peduli. Saya berada pada usia di mana saya berpikir: 'Kalau Anda menyukai saya, syukurlah. Kalau tidak, saya tidak peduli'."

Donald Cerrone dijadwalkan bakal menghadapi Joe Lauzon dalam pertarungan yang akan mempertaruhkan masa depannya di UFC.

Dia direncanakan berlaga pada UFC 274 yang bakal digelar di Footprint Center, Phoenix Arizona, pada 7 Mei mendatang.

Baca Juga: Ini Sebabnya Bos UFC Restui Conor McGregor Lakoni Duel Tinju tapi Tidak dengan Francis Ngannou dan Kamaru Usman

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X