Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cari Perkara Lagi, Jagoan Gendut Kelas Menengah UFC Minta Laga tanpa Timbang Badan

By Febri Eka Pambudi - Minggu, 29 Mei 2022 | 23:00 WIB
Pertarungan antara Paulo Costa (kiri) dengan Marvin Vettori (kanan) di UFC Vegas 41, Minggu (24/10/2021) dini hari WIB.
INSTAGRAM.COM/UFCEUROPE
Pertarungan antara Paulo Costa (kiri) dengan Marvin Vettori (kanan) di UFC Vegas 41, Minggu (24/10/2021) dini hari WIB.

Kejadian itu ternyata tidak membuat Costa kapok untuk tidak lagi main-main soal berat badannya.

Baru-baru ini, Costa bahkan kembali cari perkara dengan sebuah ide gila.

Melalui media sosialnya, jagoan berjulukan Borrachinha ini menginginkan pertarungan tanpa batasan berat di kelas menengah.

"Saya ingin bertarung di kelas menengah tanpa bobot. Singkirkan timbangannya!," cuit Costa dikutip dari Sportskeeda.

Pernyataan ini jelas sangat kontroversial dan bisa memancing kemarahan para petinggi UFC.

Bisa-bisa pertarungan mendatang untuk Costa berakhir batal.

Kini Paulo Costa tengah dijadwalkan bakal bertemu mantan juara kelas menengah yakni Luke Rockhold.

Pertandingan itu diagendakan bakal terjadi di kelas menengah dalam gelaran UFC 277 pada 30 Juli nanti.

Baca Juga: Dua Hasil Minor Beruntun Tidak Pupus Asa Paulo Costa Rengkuh Sabuk Juara Kelas Menengah UFC


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X