"Dia akan jadi lawan paling sulit pada tengah musim nanti," tambah Fernandez.
Augusto Fernandez sempat terlibat pertarungan menarik dengan Acosta pada Moto2 Jerman 2022, Minggu (19/6/2022) di Sirkuit Sachsenring.
Duel-duel semacam ini juga yang diharapkan Fernandez bakal memompa dirinya serta Acosta ke arah lebih baik.
"Dia hanya harus seperti saya, yakni mengerahkan segalanya dari hari Jumat hingga Minggu," ungkap Fernandez.
"Tentunya tidak sampai melakukan hal-hal gila."
"Hal itu akan membuat saya semakin berkembang dan saya harap dia juga demikian."
"Saya senang sekarang dia berada di sini," sambungnya.
Acosta naik ke kelas Moto2 setelah bersinar terang pada Moto3 2021.
Pedro Acosta saat itu berhasil jadi juara dunia pada tahun pertamanya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Motosan.es, Crash.net |
Komentar