JUARA.NET- Tim bulu tangkis Indonesia sudah amankan tiga tempat di babak 16 besar turnamen Singapore Open 2022 yang mulai digelar pada Selasa (12/7/2022) WIB di Singapore Indoor Stadium, Singapura.
Indonesia menurunkan banyak wakil pada turnamen Singapore Open 2022 ini setelah menyelesaikan Malaysia Master 2022.
Ajang Singapore Open 2022 adalah turnamen BWF World Tour level Super 500.
Mengingat pentingnya turnamen ini, Indonesia menurunkan banyak pemain unggulan.
Di sektor tunggal putra terdapat Chico Aura Dwi Wardoyo, yang akan langsung bertanding di babak pertama menghadapi pemain asal Kanada, Brian Yang.
Chico tidak melewati babak kualifikasi terlebih dahulu mengingat absennya tiga pebulu tangkis yakni Viktor Axelsen, Shesar Hiren Rhustavito, dan Anders Antonsen.
Penampilan Chico bakal ditunggu mengingat kesuksesannya menjuarai Malaysia Master 2022.
Baca Juga: PBSI Home Tournament - Dengan Tandem Baru, Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon Sama-sama Menang
Selain Chico, Indonesia di sektor tunggal putra juga menurunkan Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Tommy Sugiarto.
Anthony bakal berhadapan dengan Wang Tzu Wei dari China Taipei, yang mengalahkan Jonatan Christie pada babak 32 besar Malaysia Master 2022.
Sementara, Jonatan bertemu lawan asal India, Parupalli Kasyap.
Yang menarik adalah sektor ganda putra di mana Indonesia sudah memastikan satu tempat di babak 16 besar.
Unggulan kedua, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan bakal bertemu dengan kompatriotnya, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, di babak pertama.
Pasangan berjulukan The Daddies ini sebelumnya gagal raih medali emas di ajang Malaysia Master 2022 setelah kalah dari rekan satu negaranya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Fajar/Rian sendiri bakal menghadapi pasangan asal China, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi.
Satu tempat di babak 16 besar lainnya juga berhasil diamankan di sektor ganda putri.
Hal ini karena dua ganda putri Indonesia, yakni Febriana Dwi Puji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi bakal bertemu dengan Melani Mamahit/Tryola Nadia.
Derbi Indonesia yang lain pada babak pertama Singapore Open 2022 terjadi di nomor ganda campuran.
Hafiz Faizal/Serena Kani akan berhadapan dengan Rehan Naufal/Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.
Inilah jadwal Singapore Open 2022 untuk wakil Indonesia pada hari pertama, Selasa (12/7/2022):
Lapangan 1
17.00 WIB - WD: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Yujia Jin/Wong Jia Ying Crystal (Singapura)
Lapangan 2
16.20 WIB - WD: Lanny Tria Mayasari/Jesita Putri Miantoro vs Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China/5)
17.40 WIB - WD: Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose vs Du Yue/Li Wen Mei (China/6)
Lapangan 3
15.40 WIB - MD: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong (Malaysia)
Lapangan 4
16.20 WIB - WD: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Melani Mamahit/Tryola Nadia
Baca Juga: Hendra/Ahsan Ungkap Kunci Sukses Jadi Juara
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BWF Badminton |
Komentar