JUARA.NET - Tepat hari ini 11 tahun yang lalu, 5 Agustus 2011, pensiunan jagoan UFC, Khabib Nurmagomedov, menambah koleksi korbannya dengan cara yang begitu memukau.
Saat itu Khabib tampil di ProFC 30: Battle On Don yang dihelat di Rostov-On-Don, Rusia.
Dia didapuk untuk berhadapan dengan petarung asal Azerbaijan, Khamiz Mamedov.
Nampak almarhum ayah Khabib, Abdulmanap Nurmagomedov, menemani langsung anaknya dari tepi arena.
Pertarungan yang digelar di kelas welter itu berjalan cukup menarik.
Baik sang pensiunan jagoan UFC maupun lawannya sama-sama langsung menyerang sedari ronde pertama dimulai.
Khamiz Mamedov melepas beberapa pukulan selamat datang ke arah Khabib.
Dengan sangat baik, Khabib Nurmagomedov mampu bertahan dari beberapa pukulan kombinasi yang berbahaya oleh lawannya.
Sesekali eks jagoan UFC itu meladeni pukulan-pukulan keras yang dilepas Mamedov.
Mamedov yang memang punya pukulan keras akhirnya berhasil membuat Khabib terpepet di tepi arena.
Baca Juga: Khabib Punya Kenangan Manis di Tempat Bentrokan Charles Oliveira vs Islam Makhachev
Namun, dari situasi inilah Khabib balik mendominasi.
Clinch atau rangkulan langsung dilakukan Khabib.
Mamedov nampak berusaha begitu keras untuk melepaskan diri.
Akan tetapi, mantan juara kelas ringan UFC itu terlalu hebat dalam situasi semacam ini.
Sebuah bantingan mengerikan sempat dilakukan Khabib Nurmagomedov dilanjutkan dengan posisi pertarungan bawah yang membuat Khamiz Mamedov berada dalam situasi berbahaya.
Khabib yang sudah sangat nyaman langsung mempersiapkan kuncian armbar.
Menariknya, Khabib mengganti kunciannya ke triangle choke yang memaksa Mamedov lakukan tap tanda menyerah.
Pertarungan itu akhirnya berhenti dalam tiga menit dan 15 detik pada ronde pertama.
Kekalahan ini membuat Mamedov resmi jadi korban ke-14 Khabib.
Baca Juga: Musuh Terkutuk Khabib Punya Peluang Mem-Finish Korban Islam Makhachev
Setelah mengalahkan Mamedov, Khabib melanjutkan petualangan di ProFC dengan menggelar dua duel lainnya.
Tak berselang lama, pesona Khabib Nurmagmedov mulai memikat UFC.
Belum genap setahun dari duel melawan Khamiz Mamedov, Khabib langsung diboyong oleh ajang pimpinan Dana White tersebut.
Sekarang atau 11 tahun kemudian, Khabib telah resmi pensiun.
Kendati demikian, nama Khabib agaknya tidak akan pernah dilupakan para penggila tarung.
Pasalnya, dia pensiun sebagai jagoan tak pernah kalah dengan rekor 29-0.
Untuk yang penasaran dengan Mamedov, dilansir Juara.met dari Sherdog.com, dia sempat berduel sebanyak empat kali setelah kalah dari Khabib.
Hebatnya Mamedov selalu menang pada empat pertarungan itu.
Namun, catatan bertarung Mamedov berakhir di tahun 2014.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Youtube.com, Sherdog.com |
Komentar