Dari segi perhitungan serangan, keduanya melepas pukulan signifikan yang cukup berimbang.
Baca Juga: Hasil UFC San Diego - Korban 17 Detik Khamzat Chimaev Pamer Kuncian Sakti Lagi
Juri pada akhirnya menunjuk Landwehr sebagai pemenang.
Itupun dia hanya menang majority decision.
Untuk yang belum tahu, kemenangan majority decision bisa terjadi saat dua dari tiga juri menentukan kemenangan untuk salah satu jagoan sedangkan satu juri lainnya menilai hasil imbang.
Dalam duel Landwehr vs Onama, tiga juri yang bertugas adalah Michael Bell, Junichiro Kamijo, dan Derek Cleary.
Kamijo dan Cleary menilai Landwehr menang angka dengan skor 29-27.
Sementara itu, Bell menilai duel berlangsung imbang dengan skor 28-28.
Oleh karenanya akhir duel ini menjadi kemenangan majority decision untuk Landwehr.
Baca Juga: Hasil UFC San Diego - Minta Anak Lagi, Pasangan Singa Betina Pensiun
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | twitter.com |
Komentar