"Mario dan Taiyo Furusato sudah mengenal sirkuit ini dari Rookies Cup."
Baca Juga: Pendahulu Mario Aji Harumkan Nama Indonesia di Kancah Internasional
"Semuanya termotivasi, di mana hal itu adalah modal bagus untuk memetik hasil terbaik."
"Ada sedikit perubahan pada bagian chicane baru yang diubah untuk meningkatkan keamanan."
"Itu artinya sirkuitnya takkan sama lagi dan kami harus beradaptasi dengannya."
"Kami akan melihat sesi FP1 (free practice atau latihan bebas pertama) dan dari sana kami akan mulai menentukan strategi," pungkas eks pembalap MotoGP asal Jepang itu.
Mario Aji datang ke Moto3 Austria 2022 setelah sebelumnya berjuang keras pada seri Inggris.
Dia berhasil mengamankan posisi 17 setelah start dari tempat ke-28.
Perjuangan di Inggris membuat Mario kini begitu siap membalap di Red Bull Ring.
Meski tak punya target khusus, Mario menegaskan bahwa dia bakal berusaha keras untuk mendapatkan hasil yang bagus serta bersaing dengan musuh terhebat.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Honda Team Asia |
Komentar