Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kualifikasi MotoGP Austria 2022 - Dominasi Ducati di Kandang KTM, Enea Bastianini Luar Biasa

By Febri Eka Pambudi - Sabtu, 20 Agustus 2022 | 20:03 WIB
Enea Bastianiani saat membalap di Kualifikasi MotoGP Austria 2022, Sabtu (20/8/2022) di Sirkuit Red Bull Ring.
MotoGP.com
Enea Bastianiani saat membalap di Kualifikasi MotoGP Austria 2022, Sabtu (20/8/2022) di Sirkuit Red Bull Ring.

Bagnaia mengudeta Bastianini di posisi kedua.

Pembalap yang akrab disapa Pecco itu hanya memiliki selisih waktu 0,101 detik dengan rekan setimnya, Jack Miller.

Juara dunia MotoGP 2021, Fabio Quartararo, masih tertahan pada posisi ketujuh.

Motor M-1 nampak kurang bertenaga dibandingkan motor Desmosedici yang mendominasi empat besar.

Tiga menit terakhir, Pecco sempat menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 28,796 detik.

Namun, pada saat-saat terakhir, Bastianini sukses merebut pole position dengan catatan waktu 1 menit 28,772 detik.

Ducati mendominasi hasil kualifikasi MotoGP Austria 2022 di mana 4 posisi start terdepan diambil pembalap-pembalap mereka.

Di belakang Bastianini adalah Francesco Bagnaia, Jack Miller, dan Jorge Martin.

Fabio Quartararo baru muncul di posisi start kelima.

Baca Juga: MotoGP Austria 2022 - Dua Podium Beruntun, Maverick Vinales Sudah Siap Menang

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : MotoGP.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X