"Usman telah lama menjadi juara dan sepanjang minggu dia disebut sebagai petarung terbaik tanpa memandang kelas," imbuh Edwards.
"Dia mengatakannya, dia memercayainya."
"Tetapi di dalam oktagon, sabuk ini bukan milik siapa-siapa."
Edwards juga menyadari bahwa kemenangan di UFC 278 adalah momentum yang sangat tepat bagi dirinya.
Pasalnya, Usman sedang berada dalam perbincangan menjadi GOAT di kelas welter.
Ternyata Edwards berhasil meng-KO jagoan yang sedang menduduki posisi teratas di klasemen pound-for-pound UFC.
"Saya merasa ini adalah momen saya. Ini adalah bagaimana seharusnya terjadi."
"Setelah lama absen, virus corona, dan yang lainnya, semua persis seperti yang seharusnya terjadi."
"Sepanjang minggu sebelum pertarungan, sya merasa berada di tempat yang tepat."
"Sebagai hasilnya, saya mencetak KO yang bersih," pungkas Leon Edwards
Kemenangan di UFC 278 membuat Edwards mencatatkan rekor 20-3 di MMA profesional sedangkan rekor Usman menjadi 20-2.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Championat |
Komentar