Catatan statistik tidak bisa berbohong.
Oliveira sedang menunggangi 11 kemenangan beruntun di UFC sedangkan Makhachev 10 kali.
Walaupun jumlah lawannya lebih banyak dalam ukiran kemenangan beruntun, Oliveira membutuhkan waktu lebih sedikit daripada Makhachev.
Dari 11 kemenangan beruntun, hanya sekali Oliveira menang angka.
Jagoan asal Brasil ini total menghabiskan waktu 71 menit 38 detik untuk mengalahkan 11 orang.
Di sisi Makhachev, saudara seperguruan Khabib Nurmagomedov ini tercatat 4 kali menang angka dalam 10 pertarungan terakhir.
Total waktu yang dibutuhkan Makhachev untuk mengalahkan 10 lawannya adalah 100 menit 43 detik.
Berarti Oliveira lebih cepat kira-kira setengah jam untuk mengalahkan 11 orang dibandingkan Makhachev dengan 10 rival.
Komentar