"Ketika melihat ke internal tim, kami harus melakukan yang terbaik."
Melihat pembalapnya memiliki kans, sang Bos Ducati merasa timnya harus benar-benar memfokuskan diri membantu Bagnaia.
Terbaru, Dall'Igna bahkan berikan ultimatum untuk pembalap Ducati.
Para pembalap Ducati lain dilarang mengganggu Bagnaia.
Dalam konteks balapan, bisa dibilang Jack Miller dkk. tidak boleh menghalang-halangi murid Valentino Rossi itu sehingga dia tak bisa tampil maksimal.
"Kami sudah bisa mengatakan bahwa bahwa Bagnaia tidak boleh diganggu."
"Akan sangat bodoh jika seorang pembalap Ducati mengganggu Pecco tanpa alasan."
Baca Juga: Pangkas 47 Poin dalam 2 Bulan, Francesco Bagnaia Pede Jadi Juara Dunia MotoGP 2022
Fokus Ducati tentu akan dominan ke Francesco Bagnaia.
Pasalnya, musim MotoGP 2022 saat ini hanya menyisakan tujuh seri lagi.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar