Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jorge Lorenzo Sebut Ducati Sedang Senang-senangnya dan Yamaha dalam Kondisi Terburuk

By Fiqri Al Awe - Kamis, 8 September 2022 | 15:00 WIB
Pembalap MotoGP dari tim Lenovo Ducati, Francesco Bagnaia.
MOTOGP.COM
Pembalap MotoGP dari tim Lenovo Ducati, Francesco Bagnaia.

"Sekarang mereka harus mempertimbangkan apakah Pecco harus tetap di depan semua Ducati hingga akhir musim nanti."

Baca Juga: Ini Alasan Enea Bastianini Gagal Rebut Kemenangan dari Francesco Bagnaia di MotoGP San Marino 2022

"Karena sekarang kesempatan Pecco menjadi juara sungguh bagus," sambungnya.

Kondisi Ducati ini dirasa Jorge Lorenzo cukup berkebalikan dengan Yamaha.

Dia menyebut Yamaha berada di kondisi terburuknya.

Selain hanya bisa mengandalkan Fabio Quartararo, Yamaha juga kelimpungan karena banyaknya pembalap Ducati yang tampil gemilang pada MotoGP 2022.

"Yamaha sedang tak berjalan," tukas Lorenzo.

"Mungkin ini adalah waktu terburuk mereka."

"Satu-satunya yang bisa tampil bagus hanya Fabio."

"Dengan banyaknya Ducati yang berada di posisi teratas, sulit untuk mengambil podium atau memenangi balapan," imbuhnya.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : tuttomotoriweb.it


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X