Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hal Ini Bikin Tim Semringah dengan Performa Mario Aji meski Kesulitan pada Moto3 Aragon 2022

By Fiqri Al Awe - Senin, 19 September 2022 | 13:00 WIB
Pembalap Indonesia, Mario Suryo Aji atau Mario Aji saat mengaspal dalam gelaran Moto3 Aragon 2022.
HONDA TEAM ASIA
Pembalap Indonesia, Mario Suryo Aji atau Mario Aji saat mengaspal dalam gelaran Moto3 Aragon 2022.

Pace menjanjikan Mario ini ternyata mendapatkan pujian dari Honda Team Asia.

Baca Juga: Hasil Moto3 Aragon 2022 - Mario Aji Finis Satu Tempat Lebih Baik dari Posisi Start-nya

Mario Aji menyebut bahwa timnya senang dengan performa tersebut.

Honda Team Asia bahkan percaya Mario memiliki kemampuan untuk bersaing dengan pembalap lainnya.

"Tim senang dengan pace yang saya tampilkan hari ini," tutur pembalap Indonesia berusia 18 tahun itu.

"Kami harus bekerja memperbaiki pace pada hari Jumat, serta memperbaiki posisi di grid."

"Mereka percaya dengan kemampuan bertarung saya."

"Sebuah pekan yang berat, tetapi saya bersemangat menantikan balapan selanjutnya," pungkas Mario.

Seperti yang dikatakan Mario, Bos Honda Team Asia, Hiroshi Aoyama memuji pace-nya.

Aoyama harus mengakui bahwa Moto3 Aragon 2022 sungguh berat bagi pembalap-pembalapnya.


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : Honda Team Asia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X