Jika berhasil mengalahkan Yodkaikaew, jalan Eko untuk menembus peringkat lima besar kelas terbang akan semakin mulus.
Terlebih, sang lawan datang dari sasana Fairtex yang dikenal sebagai produsen petarung berbahaya asal Thailand.
Selain itu, tugas Eko juga akan terasa berat karena sang lawan memiliki ambisi yang sama kuat untuk kembali ke jalur kemenangan.
Setelah meraih tiga kemenangan beruntun di ONE Championship, catatan manis Yodkaikaew terhenti dan harus menelan tiga kekalahan beruntun termasuk saat kalah tipis dari Gurdarshan Mangat pada Juni lalu.
Yodkaikaew, seperti umumnya petarung dari Negeri Gajah Putih, memiliki tendangan dan pukulan mengerikan.
Dalam Muay Thai, dia telah mengoleksi 60 kemenangan dan tujuh kemenangan dalam MMA.
Dalam laga MMA menghadapi Alex Schild, seniman bela diri 31 tahun ini melepaskan rangkaian tendangan menyeramkan yang menumbangkan lawan pada ronde ketiga.
Tendangan beruntunnya mendarat keras seperti halnya gergaji yang memotong kayu.
Hal itu pun memaksa wasit mengintervensi laga dan memberikan kemenangan TKO pada Yodkaikaew.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ONE Championship |
Komentar