Kendati kalah secara tipis, dampak yang diterima Manny Pacquiao terbilang masif.
Pasalnya, kekalahan dari Timothy Bradley ini membuatnya harus kehilangan sabuk kelas welter versi WBO.
Sudah kalah dan kehilangan sabuk, Manny Pacquiao dibuat makin menderita dalam duel berikutnya.
Usai dikalahkan Timothy Bradley, petinju asal Filipina ini menghadapi Juan Manuel Marquez.
Juan Manuel Marquez bukan sosok asing bagi penggemar tinju Indonesia.
Juan Manuel Marquez dikenal pernah bertarung dengan petinju asal Indonesia, Chris John.
Saat melakoni bentrokan dengan Chris John, Juan Manuel Marquez dipecundangi dengan keputusan angka mutlak.
Kendati pernah dikalahkan Chris John, Juan Manuel Marquez mampu tampi luar biasa saat menghadapi Manny Pacquiao.
Petinju asal Meksiko itu bahkan sukses mengalahkan Manny Pacquiao dengan metode KO.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Youtube.com |
Komentar