Meski sudah sangat menjanjikan, Chris Daukaus tetap memberikan wanti-wanti pada Pimblett.
Baca Juga: UFC 282 - Ikrar Monster 93 Kg Gacoan Khabib usai Dapat Kesempatan Rebut Gelar
Menurutnya Pimblett harus meninggalkan kebiasaan menaikkan berat badannya.
Paddy Pimblett memang cukup sering bermain-main dengan berat badan.
Dua bulan sebelum duelnya pada UFC London bulan Juli lalu, Pimblett yang jagoan kelas ringan dengan batas berat badan 155 pound (sekitar 70 Kg) bisa-bisanya berbobot 205 pound (sekitar 93 Kg).
Jagoan yang pernah berlatih bersama petarung Indonesia, Jeka Saragih itu memang berhasil memangkas berat badannya dan memenangkan duel.
Namun, hal semacam ini dirasa Chris Daukaus tidaklah bagus.
"Tentu saja, ya, dia bisa jadi penantang gelar suatu hari nanti," tegasnya.
"Jika dia tetap menjadi pria kurus."
"Jika dia tidak menaikkan berat badannya jadi 200 pound (sekitar 90 Kg), 205 pound. Semua tergantung dirinya sendiri."
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | lowkickmma.com |
Komentar