"Apakah saya ingin melawannya?," kata Donald Cerrone seperti dilansir Juara.net dari BJPenn.
"Bagaimana saya bisa mengatakan tidak pada jutaan dolar?"
"Saya pasti akan pergi ke sana dan melakukannya."
"Tetapi, saya tidak duduk di sini sambil berkata: 'Jake Anda seorang YouTuber, Anda tidak berharga, bla bla bla'."
"Tidak, kawan. Anda menghasilkan uang dan jika Anda ingin membuang uang dengan cara saya, saya bersama Anda."
Donald Cerrone kemudian berbicara mengenai fenomena Jake Paul ini dengan kacamata pengamat.
Dalam pengamatan Si Koboi, Jake Paul punya dorongan yang sama seperti Conor McGregor.
"Fenomena Jake Paul agak gila," sambung pria berusia 39 tahun.
"Dia membuat semua orang merasa tertantang."
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar