Kondisi ini yang kemudian mendapatkan sorotan dari Chael Sonnen.
Baca Juga: UFC 284 - Pesan Lawan Islam Makhachev untuk Orang-orang yang Meremehkannya
Menariknya, Sonnen merasa kagum dengan cara Volkanovski yang bisa menyerobot ke pertarungan perebutan gelar di kelas berbeda.
Dia bahkan heran karena tidak ada petarung lain yang melakukan cara yang sama dengan Volkanovski.
"Dalam dunia ilmu komputer cara tersebut disebut brute-force attack (usaha hacking dengan menjajal kata sandi pengguna secara berulang-ulang sampai bertemu yang benar)," ucap Chael Sonnen, dilansir Juara.net dari Sportskeeda.com.
"Itulah yang dilakukan Volkanovski."
"Menakjubkan bagi saya karena tidak ada yang menggunakan dan meniru cara itu," sambung eks jagoan UFC asal Amerika Serikat tersebut.
Duel Islam Makhachev vs Alexander Volkanovski bakal digelar pada 12 Februari mendatang.
Banyak jagoan yang sudah menyampaikan prediksi mereka, termasuk Sean O'Malley.
Petarung yang punya aura mirip Conor McGregor itu membuat klaim menarik soal duel Makhachev vs Volkanovski.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar