"Untuk Islam, pastinya ini akan menjadi pertempuran yang sulit."
Kendati demikian, Belal Muhammad juga memperingatkan Alexander Volkanovski tentang satu kengerian dari sang jagoan asal Dagestan.
Baca Juga: Rencana Islam Makhachev usai Pertahankan Sabuk dari Alexander Volkanovski Diungkap Rekan Satu Sasana
Kesangaran Islam Makhachev yang disoroti petarung berjulukan Remember the Name ini adalah tindihannya.
Pasalnya, junior Khabib Nurmagomedov ini tidak sekadar menindih musuhnya sampai duel usai.
Raja kelas ringan UFC ini bisa membuat lawan tamat saat menahan sang rival di bawah.
Kemampuan ini ditunjukkannya saat bersua Charles Oliveira di UFC 280.
Usai menjatuhkan petarung berjulukan Do Bronx itu dengan bogemnya, Makhachev langsung melakukan tindihan.
Sembari menahan, petarung yang bermarkas di sasana American Kickboxing Academy ini juga mengupayakan kuncian.
Petarung 31 tahun ini akhirnya bisa membuat tamat sang jagoan asal Brasil dengan kuncian arm-triangle choke di ronde kedua.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Championat |
Komentar