"Tidak ada bonus 50 ribu (sekitar 761 juta rupiah)?," ketik Justin Tafa.
No 50k? ????????♂️
— Justin Tafa (@justin_tafa) February 12, 2023
Baca Juga: Hasil UFC 284 - Korban Jon Jones KO dalam Waktu Semenit
"Biasanya walk-off KO otomatis dapat," sambungnya.
Like a walkoff KO should be automatic
— Justin Tafa (@justin_tafa) February 12, 2023
Padahal, KO tersebut sangatlah spesial bagi Justin Tafa.
Selepas duel dia mengungkap betapa istimewanya momen tersebut.
Apalagi aksi ganas itu dia pertontonkan di Australia yang sudah seperti tanah kelahirannya.
"Tidak ada KO walk-off seperti itu di Australia, kandang, tanah kelahiran, sebelumnya," ujar jagoan yang lahir di Selandia Baru ini, dilansir Juara.net dari MMAJunkie.com.
"Bagi saya, itu adalah hal yang sulit untuk Anda saksikan."
"Itu semua tentang mental. Mengambil segala energi yang diberikan para penonton tanpa tenggelam dalam hal tersebut."
"Sangat senang bisa kembali dan memukul KO lawan di hadapan anak-anak saya."
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | MMAjunkie.com, Twitter.com |
Komentar