Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wasit Ini Mengeklaim Pernah Selamatkan Jon Jones dari Kekalahan dan Kehilangan Gelar

By Reinaldo Suryo Negoro - Minggu, 26 Februari 2023 | 06:00 WIB
Ada wasit yang mengeklaim pernah menyelamatkan Jon Jones dari kekalahan yang bersamaan dengan kehilangan gelar kelas berat ringan
TWITTER.COM/@MMAFIGHTING
Ada wasit yang mengeklaim pernah menyelamatkan Jon Jones dari kekalahan yang bersamaan dengan kehilangan gelar kelas berat ringan

Kendati demikian, ada satu momen di mana Jon Jones bisa benar-benar kalah dalam duel perebutan sabuk dan kehilangan gelarnya secara bersamaan.

Momen itu disebut mantan wasit kondang, John McCarthy, terjadi saat sang raja bersua Alexander Gustafsson pada 21 September 2013.

McCarthy sendiri adalah wasit yang bertugas untuk mengadili duel tersebut.

Dilansir Juara.net dari Championat, pria yang kini berusia 60 tahun mengatakan bahwa dokter kala itu memintanya untuk menghentikan pertarungan.

Hal ini karena Jones mengalami goresan yang besar di atas mata kanannnya pada ronde keempat.

Menurutnya, wasit lain akan mendengarkan saran dokter dan menghentikan pertarungan.

Jika pertarungan dihentikan sebelum sampai pada keputusan juri, Jon Jones akan dinyatakan kalah dan kehilangan sabuknya.

“Jon mengira saya membencinya, bahkan mengatakan di depan umum bahwa dia tidak ingin saya mengadili pertarungannya," kata John McCarthy.

"Tetapi, saya sebenarnya menyukai dia."

Baca Juga: Soal Potensi Ikuti Langkah Jon Jones di UFC, Ryan Spann Seret Kompatriot Kamaru Usman dalam Jawabannya


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Championat


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X