Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Langkah Lagi, Islam Makhachev Disambangi Masalah Terbesarnya

By Fiqri Al Awe - Selasa, 28 Februari 2023 | 07:00 WIB
Sosok yang disebut sebagai masalah terbesar untuk raja kelas ringan UFC, Islam Makhachev segera datang.
TWITTER.COM/@ULTFIGHTFANS
Sosok yang disebut sebagai masalah terbesar untuk raja kelas ringan UFC, Islam Makhachev segera datang.

Baca Juga: Duel Kontra Alexander Volkanovski Bikin Kelemahan Islam Makhachev Diketahui Petarung Ranking 6

Sosok yang digadang-gadang sebagai masalah terbesar ini pada dasarnya memang petarung hebat.

Rekornya begitu mentereng yakni 22 kali menang, empat kali kalah, dan sekali imbang.

Jagoan asal Amerika Serikat tersebut mahir dalam pertarungan atas maupun beradu di atas kanvas.

Rival Islam Makhachev di kelas ringan, Beneil Dariush (kanan) sempat menjatuhkan Mateusz Gamrot berbekal satu bogem keras pada UFC 280.
TWITTER.COM/@MMAFIGHTING
Rival Islam Makhachev di kelas ringan, Beneil Dariush (kanan) sempat menjatuhkan Mateusz Gamrot berbekal satu bogem keras pada UFC 280.

Rekor lima kemenangan KO menjadi bukti betapa keras bogem mentah miliknya.

Sementara itu, teknik duel bawahnya tidak perlu diragukan lagi sebab dia menggondol empat medali perak kejuaraan dunia Brazilian Jiu-Jitsu.

UFC sebenarnya pernah berusaha menyabung mereka pada tahun 2022 kemarin.

Sayang, pertarungan ini terpaksa batal setelah Dariush mengalami cedera.

Baca Juga: Ikrar Si Ranking 4 Kelasnya Islam Makhachev untuk Bikin Tamat Charles Oliveira

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : MMANews.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X