Namun, hasil minor kembali memeluk petarung kelahiran 24 Desember 1992.
Secara beruntun, Till menjadi pecundang saat bersua Robert Whittaker, Derek Brunson, dan Dricus du Plessis.
Saat bersua Du Plessis di UFC 282, petarung yang telah melakoni 24 pertarungan profesional itu tamat dicekik di ronde ketiga.
Petarung ketiga yang disingkirkan Dana White dari roster organisasinya adalah Zubaira Tukhugov.
Seperti Darren Till, Tukhugov juga cukup moncer pada duel-duel pertamanya di UFC.
Jagoan asal Rusia ini tidak terkalahkan dalam tiga duel awal.
Namun, rentetan hasil tidak konsisten mengiringi langkah Tukhugov setelah itu.
Kemenangan beruntun bak tidak mau untuk kembali menghinggapi sang jagoan berjulukan Warrior.
Dalam pertarungan terakhirnya yang berlangsung di UFC 284, Zubaira kalah dengan split decision.
Baca Juga: Disebut Mirip dengan Khabib, Debutan UFC Ini Bingung sekaligus Senang
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar