Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Siapa Bilang Takut! Francis Ngannou Siap Duel Lawan Jon Jones Dua Kali Sebulan

By Reinaldo Suryo Negoro - Minggu, 12 Maret 2023 | 14:00 WIB
Mantan petarung kelas berat UFC, Francis Ngannou, menegaskan bahwa dia tidak takut dengan Jon Jones
TWITTER.COM/@MMAMANIA
Mantan petarung kelas berat UFC, Francis Ngannou, menegaskan bahwa dia tidak takut dengan Jon Jones

Petarung Kamerun itu memang mengakui Bones sebagai petarung terhebat.

Tetapi, bukan berarti dia takut kepada jagoan yang sering disebut GOAT itu.

Francis Ngannou mengatakan bahwa dia berani bertarung melawan Jones, bahkan melakukannya dua kali sebulan.

Ngannou pun mengatakan bahwa dia sudah mencoba mengejar pertarungan dengan mantan juara kelas berat ringan itu dalam tiga tahun ini.

"Saya telah mencoba melawan Jon Jones selama tiga tahun terakhir."

"Saya telah melakukan segalanya untuk mendapatkan pertarungan ini."

"Tidak ada pertarungan di dunia yang akan membuat saya menyimpang dari prinsip."

"Jones mungkin petarung terbaik yang pernah ada."

"Tetapi, dia bukan tipe jagoan yang saya hindari. Saya tidak akan lari darinya."

Baca Juga: Tak Sandang Status Petarung UFC, Tyson Fury Disebut Sudah Ogah Sikat Francis Ngannou


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Championat


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X