Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bahas Siasatnya di UFC 286, Justin Gaethje Kuak Alasan Tak Mau Duel Bawah Lawan Khabib

By Fiqri Al Awe - Sabtu, 18 Maret 2023 | 06:00 WIB
Justin Gaethje menguak alasannya pada tahun 2020 lalu tak mau mengajak Khabib Nurmagomedov duel bawah saat beberkan siasatnya untuk UFC 286.
TWITTER.COM/@MIRRORFIGHTING
Justin Gaethje menguak alasannya pada tahun 2020 lalu tak mau mengajak Khabib Nurmagomedov duel bawah saat beberkan siasatnya untuk UFC 286.

Baca Juga: Alasan Mulia Khabib Cekik Justin Gaethje Sampai Pingsan di UFC 254

"Saat melawan Khabib (Nurmagomedov), dan (Charles) Oliveira, saya tidak mau membawa duel ke bawah."

"Karena mereka sudah berlatih Jiu-Jitsu sepanjang umurnya."

"Saya adalah pegulat, saat melawan Chandler, saya menggunakan jurus gulat saya untuk membalikkan usaha bantingannya." 

"Seingat saya, saya mendapatkan bantingan di duel tersebut."

"Mungkin dia yang memulai. Tetapi, saya berakhir di atasnya," imbuhnya.

Pertarungan Gaethje melawan Khabib digelar pada bulan Oktober tahun 2020 lalu.

Dia harus puas menerima kekalahan usai Si Elang melepaskan cekikan ketat pada ronde kedua.

Untuk duel lawan Rafael Fiziev besok, jagoan asal Amerika Serikat ini merasa ada peluang bergulat sebesar 6:10. 

"Mungkin," kata Gaethje singkat soal pertarungan besok mungkin saja kemungkinan jadi duel dengan peluang menggunakan jurus gulat terbanyak.


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : MMANews.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X