Davis memulai ronde keempat dengan hook kiri.
Baca Juga: UFC 287 - Ngerinya Alex Pereira, Bikin Petinju Tak Terkalahkan Ogah Dekat-dekat
Akan tetapi, Garcia juga pamer kekuatan tangan kanannya yang tidak kalah hebat ketimbang yang bagian kiri.
Pukulan kanan ini juga dilancarkan jelang akhir ronde keempat.
Pada ronde kelima, Ryan Garcia lebih aktif tetapi Gervonta Davis terlihat lebih akurat dalam mendaratkan pukulan.
Di ronde keenam, Garcia menemukan momen terbaiknya sejak duel dimulai.
Pukulan-pukulan kanannya beberapa kali mampu mendarat manis ke muka Davis.
Saat ronde ketujuh berjalan, Davis terlihat unggul dengan skor 58-56 atas Garcia.
Puncak penderitaan Garcia terjadi di ronde ini.
Hantaman Gervonta Davis ke arah tubuh mampu membuat Ryan Garcia kesakitan dan bertekuk lutut.
Ryan Garcia tidak kunjung berdiri sampai hitungan wasit mencapai 10.
Gervonta Davis pun dinyatakan sebagai pemenang pada ronde ketujuh melalui metode KO.
Davis pun meneruskan rekor tak terkalahkannya dengan kemenangan ini.
omg Tank Davis did it to that boy. Ryan Garcia is no longer undefeated pic.twitter.com/IFTZvPGDuF
— Mark (@Notallus) April 23, 2023
Baca Juga: Tanggapi Syarat untuk Melawan Murid Floyd Mayweather, Ryan Garcia Malah Beri Respons Tak Terduga
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | DAZN |
Komentar