Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kualifikasi Moto2 Spanyol 2023 - Duet Pertamina Mandalika SAG Mulai Balapan dari Starting Grid Ini

By Fiqri Al Awe - Sabtu, 29 April 2023 | 19:30 WIB
Hasil kualifikasi Moto2 Spanyol 2023 bagi tim Pertamina Mandalika SAG adalah starting grid ke-15 untuk Bo Bendsneyder dan Lorenzo Dalla Porta ke-25.
MOTOGP.COM
Hasil kualifikasi Moto2 Spanyol 2023 bagi tim Pertamina Mandalika SAG adalah starting grid ke-15 untuk Bo Bendsneyder dan Lorenzo Dalla Porta ke-25.

Sedangkan Dalla Porta harus puas dengan hasil kualifikasi Moto2 Spanyol 2023 berupa starting grid ke-25.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Moto3 Spanyol 2023 - Diwarnai Aksi Penyelamatan Luar Biasa Pembalap Italia, Mario Aji Start dari Posisi Ini

Jalannya Kualifikasi Kedua atau Q2

Bendsneyder memulai catatan waktunya di angka 1 menit, 42,045 detik.

Sempat berada di posisi tujuh, dia digeser para rivalnya hingga ke posisi 11 pada sembilan menit akhir.

Sementara itu, Jack Dixon mencatatkan waktu tercepat sementara dengan 1 menit, 41,330 detik.

Tidak banyak perubahan posisi yang terjadi hingga Q2 menyisakan lima menit saja.

Perubahan baru terjadi pada tiga menit akhir.

Pembalap Spanyol, Pedro Acosta melesat menyabet tempat pertama dengan waktu 1 menit, 41,328 detik.

Tak berselang lama, giliran Sam Lowes yang mengamankan posisi pertama.

Akhirnya tiga penghuni starting grid terdepan berturut-turut adalah Lowes, Acosta, dan Dixon.

Pembalap Pertamina Mandalika SAG, Bendsneyder sendiri bakal mamulai balapan besok dari tempat ke-15 berdasarkan hasil kualifikasi Moto2 Spanyol 2023.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2023 - Tiga Sepeda Motor Berbeda di Baris Depan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : Twitter.com, MotoGP.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X