Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UFC 288 - Langsung Berduel usai Puasa Ramadan, Jagoan Ini Bedah Efeknya pada Belal Muhammad

By Fiqri Al Awe - Rabu, 3 Mei 2023 | 12:00 WIB
Jagoan asal Amerika Serikat, Anthony Smith membahas efek yang bakal terjadi pada Belal Muhammad karena berduel di UC 288 atau beberapa pekan saja setelah selesai jalani puasa Ramadan.
TWITTER.COM/@MMAMANIA
Jagoan asal Amerika Serikat, Anthony Smith membahas efek yang bakal terjadi pada Belal Muhammad karena berduel di UC 288 atau beberapa pekan saja setelah selesai jalani puasa Ramadan.

Baca Juga: Alasan Gilbert Burns Mau Duel dengan Belal Muhammad Dijatah 5 Ronde

"Saya pikir ini adalah duel yang sangat berisiko baginya."

"Dia baru saja menyelesaikan ibadah di bulan Ramadan."

"Dia sudah mempertanyakan soal duel di kelas tangkapan, hal itu menunjukkan bahwa dia cukup berat."

"Anda mungkin akan mengira orang yang selesai bulan Ramadan bakal sangat kurus," tambahnya.

Berkat teman-temannya, Smith tahu betul bagaimana kondisi tubuh petarung usai jalani puasa Ramadan.

Dia lantas mengkhawatirkan cara Belal Muhammad menurunkan berat badan untuk UFC 288 besok.

"Banyak teman saya yang menjalankan ibadah di bulan Ramadan," ungkapnya.

"Ambil contoh saya, Youssef (Zalal), dia sekarang sangat gembul."

"Karena mereka biasanya akan banyak makan pada malam hingga dini hari."


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X