Usai balapan, Luca Marini mengakui jika crash kali ini merupakan insiden yang normal terjadi saat balapan.
Marini pun tak menyimpan dendam pada Marquez karena dia paham situasi yang terjadi.
"Untuk saya, itu hanya sebuah insiden balapan," tutur Marini."
"Dalam kasus ini, sangat sulit bagi pembalap yang berada di belakang."
"Saya tidak menyalahkan Alex, di posisinya, dia tidak bisa melakukan hal lain."
"Dia ada dalam proses menyalip dan sangat dekat dengan saya dan Marco," terang adik Valentino Rossi tersebut.
Marini lantas menuturkan bahwa kecelakaan kali ini cukup agresif.
Tapi, untungnya semua baik-baik saja meski dia merasakan sakit di bagian jempolnya.
"Insiden itu cukup agresif, cukup keras."
"Tapi akhirnya semuanya baik-baik saja."
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar