Keduanya berharga di atas 100 juta pound.
Mengingat harganya yang sangat mehong, Man United juga mempertimbangkan opsi lain seperti striker Rasmus Hojlund dari Atalanta dan Randal Kolo Muani dari Frankfurt.
Namun, mereka bukan pemain murahan, harga transfernya cukup mahal dari 60 sampai 70 juta pound.
"Karena itulah, dengan dana yang tersisa sekarang, akan sulit bagi Man United membeli lebih banyak bintang yang dibutuhkan untuk memperkuat skuad. Ini menjadi masalah sangat pelik, yang sulit dijawab Erik ten Hag," tambah Daily Mail.
Media Inggris itu melaporkan, Man United akan melego hingga 13 pemain, yang sebagian besar sudah tak masuk dalam rencana Ten Hag setelah kehadiran Mason Mount.
Akan tetapi, menjual atau meminjamkan para pemain itu hingga saat ini ternyata masih menemui jalan buntu.
Dari pemain yang dijual atau dipinjamkan itu, tak semuanya benar-benar ingin meninggalkan klub.
Ten Hag hanya butuh minimal 100 juta pound lagi dari daftar penjualan tersebut untuk cukup mendapatkan pemain bintang yang diharapkannya.
Manchester United membanderol gelandang Fred 20 juta pound.
Editor | : | Taufik Batubara |
Sumber | : | Dailymail.co.uk |
Komentar