Namun, Man United baru memulainya dengan menjamu Wolverhampton, Selasa (15/8/2023) pukul 02.00 WIB.
Pada musim lalu, Man United finis di posisi ketiga dengan nilai 75, terpaut 14 poin dari tetangga sekotanya yang menjuarai Liga Inggris untuk ketiga kalinya secara beruntun.
Di musim ini, Ten Hag ditantang untuk mengakhiri dominasi seterunya, Pep Guardiola, yang sudah mempersembahkan lima trofi Liga Inggris buat Manchester City.
Ten Hag belum lama menjadi pelatih Man United, tepatnya sejak ditunjuk tanggal 21 April 2022.
Prestasinya sejauh ini adalah juara Piala EFL 2022-2023 dan runner-up Piala FA 2022-2023.
JADWAL MAN UNITED DI PRAMUSIM
12 Juli
Man United 2-0 Leeds
Stadion Ullevaal, Oslo
19 Juli, 20.00 WIB
Man United Vs Lyon
Stadion Murrayfield, Edinburgh
23 Juli, 04.00 WIB
Arsenal Vs Man United
Stadion MetLife, New Jersey
26 Juli, 09.30 WIB
Man United Vs Wrexham
Stadion Snapdragon, California
27 Juli, 07.30 WIB
Real Madrid Vs Man United
Stadion NRG, Texas
31 Juli, 08.00 WIB
Man United Vs Dortmund
Stadion Allegiant, Nevada
5 Agustus, 18.45 WIB
Man United Vs Lens
Stadion Old Trafford, Manchester
6 Agustus, 22.00 WIB
Man United Vs Athletic Club
Stadion Aviva, Dublin
Editor | : | Taufik Batubara |
Sumber | : | Juara.net |
Komentar