Di semifinal, Stabile kembali mencetak 2 gol untuk membawa Argentina menghancurkan Amerika Serikat 6-1.
Pada semifinal yang lain, skor yang identik tercipta dengan Jose Pedro Cea Urriza membukukan hat-trick untuk membawa Uruguay menggilas Yugoslavia 6-1.
Argentina dan Uruguay pun bertemu di final Piala Dunia pertama pada 30 Juli 1930.
Salah satu kejadian yang membuat laga ini terkenal adalah kisah perselisihan soal bola yang akan dipakai dalam pertandingan.
Supaya adil, FIFA memutuskan di babak pertama pertandingan akan memakai bola dari Argentina.
Di babak kedua, ganti bola dari Uruguay yang digunakan.
Kondisi ini tampaknya menentukan jalannya pertandingan.
Di menit ke-12, Uruguay unggul 1-0 setelah Pablo Dorado mencetak gol.
Namun, winger Argentina, Carlos Peucelle, menyamakan skor pada menit ke-20.
Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Duel Daniel Cormier vs Jon Jones 2 di UFC yang Penuh Masalah
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Juara.net |
Komentar