Meski harus puas dengan posisi runner up, Jonatan Christie kini mulai merasakan dampak positif dari hasil pertarungannya di Japan Open 2023.
Berkat tambahan poin di Japan Open 2023, Jonatan Christie mengalami kenaikan pesat dalam ranking BWF terbaru pekan ini.
Jonatan yang sebelumnya berada di posisi 9 dunia kini melesat naik empat peringkat ke poisisi 5.
Sementara Jonatan naik empat peringkat, Viktor Axelsen yang baru saja menjuarai Japan Open 2023 kokoh berada di puncak.
Viktor tetap berada di posisi puncak disusul Anthony Sinisuka Ginting yang berada di posisi kedua.
Di sisi lain, wakil Indonesia lainnya, Chico Aura Dwi Wardoyo mengalami penurunan satu peringkat.
Chico yang sebelumnya berada di posisi 19 kini berada di posisi 20.
Berikut Top 10 ranking BWF tunggal putra terbaru pekan ini, 1 Agustus 2023.
- Viktor Axelsen (Denmark)
- Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia)
- Kunlavut Vitidsarn (Thailand)
- Kodai Naraoka (Jepang)
- Jonatan Christie (Indonesia)
- Li Shi Feng (China)
- Loh Kean Yew (Singapura)
- Shi Yu Qi (China)
- Prannoy H.S (India)
- Chou Tien Chen (Taiwan)
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Komentar