Pada babak semifinal Feng/Huang ditantang wakil Korea Selatan, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung.
Pertandingan ini bisa dibilang cukup berimbang.
Bagaimana tidak? Mereka merupakan unggulan dua dan tiga di turnamen kali ini.
Permulaan yang bagus dimulai sang penakluk ganda Indonesia.
Feng/Huang mampu mengamankan kemenangan 21-14 pada gim pertama.
Lanjut ke gim dua, Seo/Chae memberikan perlawanannya.
Keunggulan 2-0 berhasil mereka dapatkan di awal.
Namun, ganda campuran China berhasil menghancurkan momentum tersebut.
Sebuah challenge sukses dari Huang Dong Ling membuat keadaan jadi imbang 4-4.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | Juara.net, bwf.tournamentsoftware.com |
Komentar